Mungkin sebagian orang jika di suruh menulis terlintas apa yang akan ditulis, Hal ini mungkin juga banyak di alami oleh blogger pemula, Pada hal untuk meramaikan blog hal yang pertama kali adalah tulisan. Jika tulisan tidak mengena artinya tidak memiliki bobot maka pengunjung tidak akan pernah kembali, Akhirnya blog hanya pernah dikunjungi satu kali dan tidak akan pernah kembali lagi. Hal ini sangat disayangkan sekali. Untuk menarik pengunjung dari mesin pencari selain melalukan optimasi seo, Tentu penulisan artikel menjadi harapan dari pengunjung. Mereka ingin tahu isi dari judul yang anda buat sehingga mereka mendapatkan informasi yang mereka dapat dari blog anda. Yang berarti jika tulisan tidak bisa memberikan informasi yang berguna maka kemungkinan pengunjung tidak akan mendapatkan apa-apa dan juga rasa kecewa. Untuk mengakali hal ini, Tidak lain kita harus bisa menulis artikel yang berkualitas dan memiliki banyak informasi yang mereka cari. Dalam artikel ini akan saya berikan ide yang mungkin bisa membantu anda untuk menulis artikel di blog, Sehingga ketika anda pengunjung datang akan menerima informasi yang anda sampaikan dan tentu saja bermanfaat untuk mereka,
Berikut ini tips menulis artikel yang mudah.
Berikut ini tips menulis artikel yang mudah.
Pikir Satu Ide Yang Unik
Tips pertama untuk menulis artikel yang mudah adalah anda bisa pikirkan satu ide yang terlintas di pikiran anda, ide ini harus unik, artinya tidak sulit ketika anda menulis artikel. Misalnya anda memikirkan tentang satu benda, katakanlah motor. Sebelum kita menulis artikel tentu sudah tahu apa saja kompenen pada motor dan bagaimana cara merawat motor atau bahkan harga motor. Satu ide unik ini bisa anda tulis dalam artikel.
Setelah anda mengetahui ide yang akan anda tulis, Anda harus mencari satu perihal yang mungkin menarik untuk anda. misalnya tentang harga motor. Maka anda harus tahu dahulu motor apa yang akan anda tulis, Jika sudah anda harus mencari informasi tentang harga merek motor tersebut. dalam tahap ini sebaiknya anda dalami semua informasi sebagai materi untuk menulis artikel.
Menuangkan Ide Dalam Tulisan
Setelah tahu tentang beberapa informasi tentang apa yang akan tulis, Tahap berikutnya adalah menulis artikel yang sudah anda serap. Mungkin ini akan semakin berat buat anda. Namun jangan salah, pada tahap ini anda tidak harus menulis artikel yang banyak, cukup yang ada dalam benak anda. Jadi tahap ini merupakan tahap awal dan jika dipaksa tentu tidak akan baik hasilnya.
Tulislah semampu anda yang terlintas dalam pikiran anda. Kemudian jika sudah anda menulis artikel apa adanya. sekarang anda baca tulisan anda. Jangan pernah anda baca dengan batin tapi baca dengan lantang apakah sudah benar-benar bisa di paham atau belum. Jika belum rubah tulisan anda. sampai benar-benar anda paham maksud dari kata-kata tulisan yang anda buat.
Jika sudah bisa anda pahami, sekarang anda bisa menambahkan beberapa baris kata untuk memperindah tulisan anda. Dalam hal ini mungkin akan menyulitkan anda untuk menulis artikel. Iya memang sulit namun harus anda coba. Dalam benak anda mungkin mengatakan, sampai berapa jam selesainya? nah ini kelemahan kita.... Jika anda ingin memiliki artikel yang berkualitas, anda harus rela untuk mengorbankan waktu anda. jika terlalu lama yang perlu anda tanamkan dalam diri adalah karena saya masih belajar tentu saja membutuhkan waktu lama. nanti juga bisa cepat setelah beberapa kali menulis.
Tahap Publikasi Artikel
Setelah anda menulis artikel dan anda sudah ingin publikasi, alangkah baiknya anda koreksi lagi tulisan artikel anda, Jika memang sudah benar maka anda bisa publikasi artikel pertama anda. Dalam hal ini belum bisa menghasilkan artikel yang berkualitas jika belum dibaca oleh pengguna di internet. Untuk itu hubungi teman anda untuk membaca apa yang anda tulis, kira-kira menurut teman anda sudah bisa dibaca dengan baik atau belum. mintalah saran pada teman anda. Hal ini sangat berguna bagi anda nantinya untuk menulis artikel berikutnya.
Pada tahap ini sudah selesai tentang tips menulis artikel yang mudah. Jika anda kesempatan akan saya bagikan satu tips lagi tentang menulis artikel yang berkualitas. Namun anda juga bisa membaca artikel dahulu tentang cara menulis artikel seo.
0 Response to "Tips Menulis Artikel Yang Mudah"
Posting Komentar